DaerahPolitik

Partai Aceh Siap Menang Prabowo-Gibran di Aceh Utara

1
×

Partai Aceh Siap Menang Prabowo-Gibran di Aceh Utara

Sebarkan artikel ini
Foto:Batasaceh.com/raja,25/01/2024
Foto:Batasaceh.com/raja,25/01/2024

Batasaceh.com- Dewan Perwakilan Wilayah atau DPW Partai Aceh bersama Komite Peralihan Aceh atau KPA Aceh Utara mendeklarasikan mendukung pasangan capres/cawapres Prabowo-Gibran pada pemilu 2024.

Sebelum melakukan deklarasi itu, seluruh Daerah Panglima Sagoe (DPS) melakukan rapat internal di Kantor KPA PA Aceh Utara di Kecamatan Samudera, Aceh Utara, Kamis (25/1).

“Dalam rapat itu, membahas langkah-langkah dan strategi kemenangan Partai Aceh serta pasangan presiden Prabowo – Gibran di Aceh Utara dalam pemilu 14 Februari mendatang” Kata Ketua DPW Partai Aceh Aceh Utara, M Jhony kepada awak media, Kamis (25/1/.

Baca Juga :  Pj Wali Kota Lhokseumawe  Pastikan Harga Pokok Tetap Stabil Jelang Nataru

Jhony mengatakan Partai Aceh mendukung Prabowo -Gibran dikarenakan pasangan tersebut berkomitmen akan merealisasikan perjanjian MoU Helsinki jika nanti mendapatkan kepercayaan menjadi Presiden.

“Komitmen itu sudah dilakukan sejak Pak Prabowo mencalonkan diri sebagai Presiden pada pemilu sebelumnya,” kata Jhony.

Jhony menyebutkan Partai Aceh berpolitik hanya untuk kepentingan mewujudkan hasil perjanjian antara Pemerintah Indonesia dan Gerakan Aceh Merdeka (GAM).

Baca Juga :  Pj Wali Kota Lhokseumawe  Pastikan Harga Pokok Tetap Stabil Jelang Nataru
Foto:Batasaceh.com/raja,25/01/2024

“Jadi kita menargetkan Prabowo-Gibran akan meraih kemenangan di Aceh itu mencapai 70 persen ke atas,”katanya.

Jadi, pihaknya berharap kepada seluruh Kader Partai Aceh dan seluruh masyarakat mengendepankan kepentingan Aceh lebih meluas dan jangan melihat kepentingan – kepetingan segelintir saja.

“Artinya Partai Aceh memperjuangkan era politik yang luas untuk kepentingan kekhususan Aceh yang telah terwujud dengan perjuangan yang panjang serta didahului dengan konflik masa lalu,”pungkasnya.[]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *