Pendidikan

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Aceh Utara Menghadirkan Pojok Baca di Dayah Kupi

11
×

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Aceh Utara Menghadirkan Pojok Baca di Dayah Kupi

Sebarkan artikel ini

Batasaceh.com – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Aceh Utara menghadirkan pojok baca di Dayah Kupi, sebuah tempat wisata yang terletak di Aceh Utara. Pojok baca ini bertujuan untuk mendorong minat baca anak-anak, khususnya yang baru mulai belajar membaca, dengan suasana yang lebih santai dan menyenangkan. Minggu. 26/01/25.

Inisiatif ini mendapat sambutan hangat dari banyak pengunjung, terutama keluarga dan anak-anak yang menyukai buku cerita. Program ini terbukti efektif dalam meningkatkan kemampuan membaca anak-anak, karena mereka bisa belajar sambil bermain dan menikmati waktu bersama keluarga di tempat wisata.

Nazliyah Fitri, seorang mahasiswi IAIN yang juga pengunjung Dayah Kupi bersama keluarganya, mengungkapkan kesan positif terhadap pojok baca tersebut. “Saya merasa sangat nyaman dengan adanya pojok baca ini. Sambil menikmati pesanan di Dayah Kupi, saya bisa mengajarkan adik saya membaca. Ini sangat membantu, apalagi belajar membaca di tempat seperti ini jauh lebih menyenangkan bagi anak-anak,” ujarnya.

Nazliyah juga menambahkan, bahwa belajar membaca di lingkungan yang berbeda sangat membantu mengurangi kejenuhan anak-anak. “Belajar membaca di rumah atau sekolah sering kali dianggap formal dan terkesan wajib, yang membuat banyak anak merasa bosan. Namun, di tempat seperti Dayah Kupi, anak-anak bisa merasa lebih bebas dan menikmati proses belajar,” tuturnya.

Dengan adanya pojok baca ini, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Aceh Utara berharap dapat menciptakan suasana yang lebih menyenangkan bagi anak-anak dalam belajar membaca, serta meningkatkan minat baca di kalangan generasi muda Aceh Utara. Program ini juga menjadi contoh bagaimana sektor pendidikan dan pariwisata dapat berjalan beriringan untuk menciptakan pengalaman belajar yang menarik dan bermanfaat.(Rd

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *