Batasaceh.com-Ketua Komisi III DPRK Aceh Utara Hanafiah(Arasyah)pada Sabtu (08/11/2025), turun kelokasi jembatan yang rusak di Desa Tumpok Aceh penghubung Plupakam Tanah Luas Kabupaten Aceh Utara.
Anggota Dewan terpilih Dapil II meliputi kecamatan tanah luas, paya bakong, dan kecamatan Nibong melihat kondisi langsung akses warga daerah tersebut terhambat total.
Hanafiah mengatakan,perbaikan jembatan rusak perlu dibangun segera, karena jika tidak ada jembatan seluruh aktifitas pertanian perkebunan terkendala tidak bisa akses, dan persoal tersebut pihak nya respons menyikapi keluhan warga tentang kondisi akses utama yang digunakan para petani juga warga desa.

Hanafiah mengatakan jembatan itu akses utama masyarakat beraktivitas serta mengangkut hasil pertanian dan perkebunan warga setempat yang berada
di Gampong Plupakam ,Tumpok Aceh.
“Jika jembatan itu dibiarkan dikhawatirkan akan tentu sangat merugikan masyarakat dan tersebdat pendapatan daerah,karena kondisi sangat memprihatinkan dan membahayakan bagi warga yang melintasi lewat jembatan tersebut,” katanya.
Hanafiah menegaskan jembatan itu sangat dibutuhkan dan jangan setelah ada korban, baru ada perbaikan.Meskipun warga nekat melintasi karena akses utama masyarakat setempat untuk melakukan aktivitas
Tambah dia,jembatan tersebut rusak karena tergerus hujan di awal Oktober 2025. Apabila curah hujan meningkat November ini maka pasti terputus total.
“Setau saya dari Pemerintah Aceh dan Aceh Utara sudah melihat langsung kondisi jembatan itu. Terkait tindak lanjut perbaikan, nanti saya akan menanyakan langsung kepada dinas terkait. Saya harap agar jembatan itu segera diperbaiki,dan saya selalu membahas dalam paripurna DPRK.












