DaerahPendidikan

PTK Berprestasi DIKDAS Aceh Utara 2023 Sukses

2
×

PTK Berprestasi DIKDAS Aceh Utara 2023 Sukses

Sebarkan artikel ini
Foto:Istimewa

Batasaceh.com – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Aceh Utara berhasil menyelesaikan proses kontestasi Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) Berprestasi tahun 2023 dengan sukses.

Kejuaraan ini merupakan ajang penghargaan bagi para pendidik dan tenaga kependidikan yang telah menunjukkan dedikasi serta mencatatkan prestasi gemilang dalam dunia pendidikan.

Acara pengumuman juara yang berlangsung sukses didukung oleh kerja sama yang baik dari para juri, sehingga berjalan lancar dan memberikan penghormatan yang layak bagi para pemenang. Para peserta yang telah berkompetisi dengan baik diberikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas dedikasi mereka dalam mencerdaskan generasi bangsa.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Aceh Utara, Jamaluddin, S.Sos.,M.PD, menyampaikan harapannya bahwa prestasi gemilang para juara ini akan menjadi inspirasi bagi seluruh pendidik dan tenaga kependidikan di Aceh Utara.

“Diharapkan, keberhasilan mereka dapat memotivasi untuk terus memberikan yang terbaik dalam mendidik dan mencetak generasi penerus bangsa yang cerdas dan berkarakter,” ungkapnya.

Dikatakan dia, prestasi yang diraih oleh para juara juga menjadi tonggak bagi perkembangan pendidikan di Aceh Utara ke depan. Dengan dukungan dan dedikasi para tenaga pendidik, diharapkan pendidikan di wilayah ini dapat terus berkembang dan maju menuju puncak kesuksesan.

Baca Juga :  Hibah Lahan Presiden Prabowo di Aceh, Pj Gubernur Dampingi Menteri Kehutanan Tinjau CRU Peusangan

“Selamat kepada para pemenang atas prestasi yang telah diraih. Semoga keberhasilan ini dapat memberikan dampak positif bagi pendidikan di Aceh Utara, dan terus menginspirasi para pendidik serta tenaga kependidikan untuk berkontribusi lebih dalam mencerdaskan anak-anak bangsa,” tutup Jamaluddin.

Berikut data dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Aceh Utara para guru yang berprestasi,

Guru SMP Berprestasi
1 Susi Afrianti, S.Pd SMP Satap Negeri 8 Lhoksukon
2 Antin Hasmiwati, S.Pd SMPN 1 Syamtalira Aron
3 Dian Ramadhani, S.Pd SMPN 1 Langkahan

Guru SD Berprestasi
1 Eka Febriani, S.Pd SDN 2 Syamtalira Bayu
2 Cut Putri Nurul Wahida, S.Pd SDN 5 Muara Batu
3 Nurul Hayati, S.Pd SDN 1 Kuta Makmur

Guru TK Berprestasi
1 Hayatun Niza, S.Pd TK Pembina Paya Bakong
2 Nitta Fastarina, S.Pd TK Pembina Syamtalira Bayu

Guru PAUD Berpretasi
1 Adrikal Muna, SE PAUD Rayek Jaya Matangkuli

Kepala SMP Berprestasi
1 Susanti, S.Pd.I SMP Negeri 3 Tanah Luas
2 T. Khairul Mahdi, S.HI., M.Pd SMP Negeri 3 Syamtalira Aron
3 Aminuddin, S.Pd., M.Pd SMP Negeri 3 Sawang

Baca Juga :  Hibah Lahan Presiden Prabowo di Aceh, Pj Gubernur Dampingi Menteri Kehutanan Tinjau CRU Peusangan

Kepala SD Berprestasi
1 Nurul Husna, S.Pd SDN 7 Lhoksukon
2 Syukri, S.Pd., M.Pd SDN 9 Meurah Mulia
3 Marlina, S.Pd SDN 11 Kuta makmur

Kepala TK Berprestasi
1 Israwah TK IT Nahwanur
2 Laila Fitrianti, S.Pd., AUD TK Kartika IV-18
3 Maulidayani, SE TK Pirak Cut Meutia

Penilik Berprestasi
1 Khairul Husna AR, S.Sos Disdikbud Kab Aceh Utara
2 Juliati, SE Disdikbud Kab Aceh Utara
3 Muhammad Abbas Disdikbud Kab Aceh Utara

Pengawas SD Berprestasi
1 Zainawati, S.Pd., M.Pd Disdikbud Kab Aceh Utara
2 Maisarah, S.Pd.I., M.P Disdikbud Kab Aceh Utara
3 Rosmawati, S.Pd., M.Pd Disdikbud Kab Aceh Utara

Pengawas SMP Berprestasi
1 Isnawar, S.Pd., M.Pd Disdikbud Kab Aceh Utara
2 Zuriati, S.Pd Disdikbud Kab Aceh Utara
3 Zalikha, S.Pd Disdikbud Kab Aceh Utara

Kepala Tenaga Administrasi Berprestasi
1 NURLINA, S.A.P SMPN 1 MATANGKULI
2 DEWIYANI, A.Md SMPN 1 MEURAH MULIA
3 MUTIYA, S.HI SMPN 5 LHOKSUKON

Pustakawan Berprestasi
1 SAFRIANI, S.Ag SMPN 3 SYAMTALIRA ARON
2 Marliza, S.Pd SMPN 1 TANAH JAMBO AYE
3 MUTIAH, S.Pd SMPN 1 MATANGKULI.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *